5 Kegunaan Minyak Apel Jin Kuning, Minyak Klenik Legendaris Pemanggil Makhluk Halus

5 Kegunaan Minyak Apel Jin Kuning, Minyak Klenik Legendaris Pemanggil Makhluk Halus

  • Admin
  • Feb 23, 2022

Ada banyak jenis minyak klenik di Indonesia salah satunya adalah minyak apel Jin kuning. Kegunaan minyak apel jin kuning ini ada beragam dan semuanya berhubungan dengan hal-hal miskin utamanya memanggil makhluk-makhluk halus. Meskipun Negara Indonesia sudah semaju sekarang, masih saja ada bagian masyarakat yang percaya pada hal-hal berbau mistis. Termasuk kepercayaan masyarakat terhadap minyak klenik satu ini.

Karena itu berikut ini akan dibahas 5 kegunaan dari minyak apel jin kuning ini. Sekalipun bentuknya hanya berupa cairan begitu saja, tapi minyak klenik ini begitu dipercaya oleh orang-orang. Kenapa? Karena dianggap memiliki khasiat tertentu yang berhubungan dengan hal mistis.

1. Memanggil Makhluk Halus

Ada banyak cara yang tersebar di masyarakat mengenai cara memanggil makhluk halus. Salah satunya adalah dengan menggunakan minyak apel Jin kuning. Metode satu ini juga dianggap cara yang paling mudah untuk memanggil makhluk halus utamanya makhluk dari bangsa Jin. Karena si penggunanya tinggal memakai minyak ini di tubuh, maka aura dari si pengguna ini akan menarik makhluk halus dan Jin akan datang.

2. Penglaris Usaha

Kegunaan minyak apel Jin kuning selanjutnya adalah sebagai penglaris usaha. Cara ini memang praktek baru di Indonesia. Banyak orang yang mengambil jalan pintas memakai penglaris agar usahanya berhasil. Minyak apel jin kuning menjadi salah satu media yang dipercaya dapat menjadi penglaris usaha penggunanya. Metodenya ada berbagai versi, ada yang bilang pengusaha tinggal memakai minyak ini atau meletakkan minyak dengan botol berbentuk apel ini di tempat usahanya.

3. Sebagai Sarana Ritual Benda-Benda Pusaka

Tidak bisa dipungkiri bahwa di Indonesia masih banyak orang yang menyimpan benda pusaka atau sebuah benda yang memiliki daya magis tertentu. Biasanya orang-orang ini memiliki tanggung jawab pula untuk merawat benda-benda pusaka ini dengan melakukan ritual tertentu. Hal ini dilakukan agar makhluk gaib yang menunggu benda-benda tersebut merasa diperhatikan.

Minyak apel jin kuning biasanya digunakan dalam ritual-ritual sejenis. Minyak apel jin kuning digunakan karena dianggap memiliki energi magis yang serupa dengan benda-benda tersebut. Menggunakan minyak jin kuning dalam ritual bisa memperkuat kekuatan benda-benda pusaka.

4. Agar Bisa Melihat Menembus Alam Jin

Minyak apel jin kuning ini juga dipercaya dapat memberikan kekuatan indra keenam kepada para penggunanya. Terutama jika minyak apel jin kuning ini digunakan di area mata manusia, maka orang itu bisa melihat menembus alam jin. Para penggunanya pun mendapatkan kekuatan untuk melihat hal-hal yang biasanya tidak bisa dilihat oleh orang kebanyakan.

Ada berbagai versi dalam praktik ini, beberapa menyebutkan jika kekuatan menembus alam jin menggunakan minyak apel jin kuning ini hanyalah sementara. Karena kekuatan yang diberikan tidaklah sama seperti orang-orang yang memang terlahir dengan indra keenam. Karena itu kemampuannya hanya sebatas bisa melihat saja.

5. Menangkal Gangguan Gaib Lain

Selain itu mengundang makhluk-makhluk ghaib untuk mendekat pada para pengguna. Minyak apel jin kuning ini juga dapat menangkal gangguan gaib lain yang ditujukan kepada pengguna. Minyak klenik ini dipercaya mampu melindungi penggunanya dari segala serangan makhluk halus. Serangan yang dimaksud seperti pelet maupun santet.

Jika ada orang yang berniat jahat kepada pengguna minyak apel jin kuning. Maka niatnya tidak akan terlaksana, karena orang itu akan megurungan sendiri niatnya. Jika tetap bersikeras bisa saja niat buruk itu malah akan berbalik pada si pengirim.

Itulah 5 kegunaan minyak apel jin kuning, di Indonesia sendiri keberadaan minyak klenik ini sangatlah langka. Banyak oknum yang menjual versi palsunya dan memanfaatkan kepercayaan masyarakat Indonesia pada hal-hal mistis demi mendapatkan keuntungan. Namun kepercayaan pada hal-hal semacam ini semuanya dikembalikan pada kepercayaan masing-masing.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *