Inilah 5 Cara Mengobati Pinggang Sakit Dijamin Ampuh!

Inilah 5 Cara Mengobati Pinggang Sakit Dijamin Ampuh!

  • Admin
  • Jun 26, 2022

Beberapa orang terkadang mengalami sakit pada pinggang yang membuat aktivitasnya menjadi terganggu. Oleh sebab itu, sangat perlu untuk memahami cara mengobati pinggang sakit dengan ampuh. Alhasil, rasa nyeri yang sebelumnya ada dapat teratasi dan tidak akan menghambat kegiatannya. Dengan begitu, maka berikut cara mengobatinya:

1. Kompres dengan Air Dingin dan Panas

Solusi pertama untuk cara mengobati pinggang sakit secara ampuh, yakni bisa dengan mengompresnya menggunakan air yang dingin. Hal ini bisa dilakukan secepat mungkin ketika pinggang sudah terasa nyeri. Dengan begitu, maka air dingin tersebut dapat mencegah atau mengurangi pembengkakan yang terjadi akibat rasa sakit nyeri tersebut.

Setelah memberi kompres dingin, maka setelahnya bisa dengan memberikan bantalan pemanas ke area yang nyeri. Dengan begitu, rasa sakit juga akan bisa berangsur mereda dan menghilang. Sensasi dari kompres panas tersebut nantinya akan bisa menenangkan otot yang sakit. Selain itu, aliran darah juga dapat meningkat, sehingga bisa mempercepat proses penyembuhan.

2. Lakukan Aktivitas Fisik

Olahraga fisik ternyata juga bisa membantu orang dalam meredakan sakit nyeri pada pinggang. Hal tersebut dikarenakan, aktivitas ini akan membangun otot yang kuat dan fleksibel, sehingga cedera dapat teratasi dengan cepat. Selain itu, fungsi dari otot pun juga dapat meningkat dengan baik.

Lalu, untuk jenis aktivitas fisik yang dapat dilakukan, maka orang bisa menanyakannya kepada dokter agar bisa disesuaikan dengan kondisi tubuh. Dengan begitu, maka olahraga ini akan bisa berdampak baik bagi tubuh dan dapat menyembuhkan rasa sakitnya. Kemudian biasanya, jenis olahraga yang akan dianjurkan dokter, seperti aerobik, latihan fleksibilitas, dan kekuatan.

3. Lakukan Terapi Komplementer

Cara selanjutnya yang bisa dilakukan untuk mengobati sakit pinggang, yakni bisa dengan melakukan terapi komplementer. Solusi ini ternyata juga disarankan oleh dokter dan bisa menyembuhkan rasa nyeri dengan cepat. Lalu, adapun untuk macam-macam dari terapi komplementer ini, yaitu:

  • Akupuntur, yakni terapis yang dilakukan dengan memasukkan jarum steril ke tubuh untuk melepaskan energi yang tersumbat.
  • Manipulasi tulang belakang dengan memberikan tekanan langsung ke tubuh agar bisa lebih sejajar.
  • Pijat terapeutik agar bisa mengendurkan otot pinggang.
  • Terapi gerakan agar dapat meregangkan otot pinggang.

4. Mengkonsumsi Herbal

Solusi yang juga bisa menghilangkan sakit pinggang, yakni dengan memanfaatkan obat-obatan herbal. Adapun contohnya bisa mengkonsumsi jahe dan teh hijau yang memiliki kandungan antiinflamasi. Kandungan tersebutlah yang membuat peradangan pada pinggang menjadi reda dan dapat teratasi. Kemudian, bawang merah ternyata juga dapat meringankan rasa nyeri karena ada senyawa-senyawa yang baik.

Selain itu, kunyit dan susu pun juga bisa menjadi obat untuk mengatasi sakit pada pinggang. Hal tersebut dikarenakan, kedua bahan tersebut mempunyai kandungan antioksidan dan juga anti nyeri. Dengan begitu, maka peradangan otot yang menyebabkan rasa sakit pada pinggang pun dapat teratasi secara baik.

5. Lakukan Perbaikan Posisi Tidur

Dengan memperbaiki posisi tidur ternyata juga bisa menjadi solusi untuk mengatasi sakit pada pinggang. Selain itu, pola tidur pun juga ikut mempengaruhi kesehatan otot dari manusia. Hal tersebut dikarenakan, dengan memiliki kualitas istirahat yang baik, maka akan mampu meningkatkan metabolisme tubuh dan meredakan peradangan otot.

Demikianlah informasi terkait cara mengobati pinggang sakit secara ampuh dan bisa dilakukan dengan mudahnya. Dengan mengetahui ulasan tersebut, maka orang akan bisa mengatasi nyeri otot pinggangnya secara bijak dan benar. Selain itu, proses penyembuhan pun juga akan bisa dilakukan dengan cepat.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *