Cara Mengusir Jin Kiriman Orang agar Rumah Tidak Lagi Diganggu

Cara Mengusir Jin Kiriman Orang agar Rumah Tidak Lagi Diganggu

  • Admin
  • Feb 14, 2022

Dalam dunia yang terkadang tidak dapat ditebak ini, berbagai hal dapat terjadi. Salah satu yang cukup sering terjadi adalah datangnya jin ke dalam rumah.

Sebagai tempat berlindung, seharusnya rumah menjadi tempat nyaman untuk beraktivitas, namun dengan adanya jin dapat menimbulkan energi negatif.

Cara mengusir jin kiriman orang dapat dilakukan lewat beberapa jalan agar tidak lagi menimbulkan kegelisahan berkepanjangan bagi penghuni rumah. Inilah tips yang bisa dilakukan dalam mengusir gangguan jin:

1. Membacakan Surat Al-Baqarah

Perbanyak membaca Al-Baqarah. Dalam Al Qur’an, surat ini memiliki kekuatan dalam mengusik jin dan makhluk halus lainnya yang bermaksud jahat agar pergi.

Surat ini dapat dibaca sesudah menunaikan ibadah shalat dengan bertahap. Bacalah dengan perlahan dan khusyuk. Dengan rutin membacanya, maka jin yang ada dalam rumah dapat segera pergi dengan seizin Allah.

2. Menghindari Patung & Gambar Bernyawa

Jauhkanlah rumah dari gambar ataupun patung yang menyerupai manusia. Cara mengusir jin kiriman orang ini bukan tanpa alasan, jin sangat menyukai hal yang demikian dan seringkali mendiaminya.

Rasulullah pernah menjelaskan bahwa malaikat enggan untuk mendatangi rumah dengan banyak gambar ataupun patung yang mirip manusia. Agar tidak membuat jin bersemayam di dalamnya, sebisa mungkin kurangi gambar atau patung yang menyerupai manusia.

3. Memperbanyak Bacaan Surat Pendek

Bacalah surat pendek secara rutin. Ada beberapa anjuran surat pendek untuk mengusir jin yang bersemayam di rumah. Surat tersebut antara lain Al-Fatihah, An-Nas, Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan juga Ayat Kursi. Tips yang seringkali dipandang lebih ampuh adalah menggunakan air.

Siapkan air dalam sebuah ember, kemudian bacakan keenam surat pendek tersebut pada airnya. Setelah itu, semprotkan airnya pada dinding rumah baik ruang tidur, kamar mandi, dan lain sebagainya. Lakukan dengan rutin sehingga jin dan gangguan ghaib lainnya akan meninggalkan rumah satu per satu.

4. Banyak Membaca Kitab Suci Al Quran dan Beribadah

Melaksanakan ibadah dalam rumah adalah kebiasaan yang sangat dianjurkan termasuk membaca Al Quran. Tujuannya yaitu untuk membentengi dari gangguan yang mungkin masuk, salah satunya mengusir jin kiriman orang. Kekuatan Al Quran sebagai wahyu Allah yang disampaikan melalui Nabi Muhammad memiliki dapat memberi perlindungan bagi yang membacanya.

5. Meletakkan Banyak Tanaman

Letakkan beberapa tanaman di tempat tinggal dan rawat dengan baik sehingga tanamannya bertumbuh dengan baik dan berumur panjang. Kebiasaan ini termasuk dalam cara mengusir jin kiriman orang, karena tanaman hijau dapat membawa energi positif pada rumah serta jiwa pemiliknya.

Hal ini bisa menimbulkan kekuatan lebih bagi penghuni yang sedang diganggu sehingga dampak negatifnya tidak terlalu berat dan lebih kuat untuk mengalahkan gangguan jin.

6. Membuang Barang yang Rusak

Buanglah barang yang tidak lagi digunakan atau sudah tidak berfungsi. Menyimpan barang bekas dapat menjadikannya tempat kesukaan jin. Menyingkirkan barang yang tidak terpakai, jin yang meninggali rumah dapat lebih mudah untuk diusir.

Lingkungan memiliki peran penting yang dapat menguatkan atau justru melemahkan kehadiran jin, oleh karena itu penting untuk memperhatikan kembali pengaturan seisi rumah.

Itu beberapa cara mengusir jin kiriman orang yang mengganggu ketentraman tempat tinggal. Sebagai manusia yang tidak dapat mengendalikan sikap dan perbuatan orang lain, ada kejadian tertentu yang mungkin di luar dugaan.

Meski demikian, seseorang tetap dapat menentukan bagaimana sikap serta tindakannya dalam mengatasi permasalahan yang mendera. Cara-cara di atas bisa dilakukan jika di dalam rumah terasa ada gangguan jin.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *